10 SEBAB SHALAT TIDAK DITERIMA, mari kita cek kembali kondisi ibadah shalat kita, apakah kita termasuk kedalam golongan orang-orang yang shalatnya tidak di terima, atau masih lalai, atau masih banyak bolong, karena bagaimanapun juga shalat adalah ibadah yang paling dulu di hisab kelak, dan merupakan tiang agama.
Sabda Rasulullah saw yang bermaksud: "Siapa yang memelihara shalat, maka shalat itu petunjuk dan jalan selamat dan barang siapa yang tidak memelihara shalat maka sesungguhnya shalat itu tidak menjadi cahaya dan juga tidak menjadi petunjuk dan jalan selamat baginya".
Terdapat Hadis Rasulullah saw juga mengatakan bahawa terdapat 10 golongan manusia yang shalatnya tidak diterima oleh Allah SWT iaitu :
- Orang lelaki yang shalat sendirian tanpa membaca sesuatu.
- Orang lelaki yang mengerjakan shalat tetapi tidak mengeluarkan zakat.
- Orang lelaki yang minum arak tanpa meninggalkannya (taubat).
- Orang lelaki yang menjadi imam padahal orang yang menjadi makmum membencinya.
- Anak lelaki yang melarikan diri dari rumah tanpa izin kedua ibu bapanya.
- Orang perempuan yang suaminya marah/menegur kepadanya lalu si isteri memberontak.
- Imam atau pemimpin yang sombong dan zalim serta angkara.
- Orang perempuan yang tidak menutup aurat. Siapa yang memelihara shalat, maka shalat itu petunjuk dan jalan selamat dan barang siapa yang tidak memelihara shalat maka sesungguhnya shalat itu tidak menjadi cahaya dan juga tidak menjadi petunjuk dan jalan selamat baginya
- Orang yang suka makan riba.
- Orang yang shalatnya tidak dapat menahannya dari melakukan perbuatan yang keji dan mungkar.
(HR Bukhari dan Muslim). Kitab (Tabyinul Mahaarim).
Demikian 10 SEBAB SHALAT TIDAK DITERIMA semoga bermanfaat, dan mari kita sama berusaha untuk menjaga shalat kita, semoga Allah selalu memberikan kita kemudahan, dan dikelompokkan dengan golongan orang-orang yang diberi nikmat.
Wassalamualaikum
0 komentar:
Posting Komentar