Jumat, 27 September 2013

Berkurban Dengan Penuh Kemampuan


Bulan Dzulhijjah akan menghampiri kita, umat Islam di seluruh dunia akan menyambutnya dengan penuh kegembiraan, mengumandangkan takbir dan tahmid.

Sementara itu kaum muslimin dari segala pelosok dunia berkumpul di tanah suci untuk menunaikan panggilan agama, berhaji mengunjungi rumah Allah.

Seorang muslim yang telah memiliki kemampuan saat datangnya bulan Dzulhijjah atau Idul Adha, hendaknya melakukan kurban, paling tidak seekor kambing sesuai kreteria yang ditentukan. Dengan berkurban, seseorang akan memiliki jiwa sosial yang tinggi sekaligus menjauhkan manusia dari sifat kikir, atas harta yang didapatkan.

Rezeki yang diberikan Allah SWT hendaknya dengan penuh kesadaran diambil sebagian untuk dikurbankan. Umat Islam yang memiliki harta yang lebih, pastinya mereka mau mengorbankan sebagiannya sebagai bukti taat kepada Allah SWT dan mengharap ridho atas rezeki yang diperoleh.

Berkurban memiliki keutamaan yang cukup besar. Pertama, dengan berurban, seorang muslim akan lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. Kedua, syiar Islam dan mengagungkan perintah Allah SWT.

Ketiga, dengan berkurban, seorang muslim akan melimpahkan rasa peduli dan kasih sayang terhadap mereka yang kurang mampu (dhuafa). Jika Anda ingin mendaftar, bisa klik di KutungguQurbanmu



0 komentar:

Posting Komentar