Rabu, 07 Desember 2011

Mengikuti Jejak Sang Mentari

mengikuti

Kadang aku bingung melihat sang surya yang menyinari bumi ini
Menyinari tanpa henti dan tanpa pamrih
Dan aku mulai berpikir akan satu hal
Apakah ini yang namanya hakikat hidup ?

Hakikat kita diciptakan di bumi ini
Untuk saling bahu-membahu mengejar mimpi
Kulirik sang surya lagi
yang mulai beranjak dari ufuknya ke tengah bumi

Ku berpikir..
Apakah sang surya menyakiti kita ?
TIDAK !
ITU SALAH !

Pikirkan..
Bukan sang surya yang menjadi semakin panas
Bukan sang surya yang membuat kejadian ini
TAPI KITA !

Apakah kita tak merasakan kesalahan kita ?
Apakah kita hanya bisa menyalahkan satu sama lain ?
KITA SEMUA SALAH !
Kita yang menyebabkan hal ini terjadi

Global warming, banjir, panas, badai dan sekawanan dari itu
Kita yang membuatnya
Mereka marah kepada kita
Yang tidak tau balas budi tapi malah menyakiti

RENUNGKAN !
Lihat diri kalian masing-masing dan BERPIKIR !
MINTA MAAFLAH DAN BERJANJILAH
"BUMI INI MILIK KITA, UNTUK DIJAGA, ANAK CUCU KITA MENANTIKAN KEINDAHAN BUMI TERCINTA"

0 komentar:

Posting Komentar